Beranda Kembali

UPACARA PERINGATAN HARI GURU NASIONAL (PGRI) DAN HUT KORPRI

Selasa, 25 November 2025 16:01 WIB
Selasa, 25 November 2025 - SMP Negeri 4 Mendoyo melaksanakan Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun Korpri dengan penuh khidmat di halaman sekolah. Upacara ini diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas VII hingga IX, serta seluruh guru dan tenaga kependidikan. ada peringatan tahun ini, suasana upacara terasa semakin istimewa karena seluruh petugas upacara merupakan guru-guru SMP Negeri 4 Mendoyo. Mulai dari pemimpin upacara, pengibar bendera, pembaca UUD 1945, pembaca Pancasila, hingga pembaca doa, semuanya dilaksanakan oleh para guru sebagai simbol keteladanan, dedikasi, dan semangat pengabdian mereka. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Sekolah, Bapak I Ketut Suyasa, S.Pd., M.Pd. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan penghargaan mendalam kepada seluruh guru yang telah berperan sebagai pendidik, pengajar, dan pembina karakter generasi muda. Sebagai bentuk apresiasi tambahan dalam momentum Hari Guru Nasional, sekolah juga menyelenggarakan pemberian penghargaan kepada guru termuda dan guru tertua. Penghargaan ini diberikan sebagai simbol keberagaman generasi tenaga pendidik di SMP Negeri 4 Mendoyo—dari guru senior yang telah lama mengabdikan diri, hingga guru muda yang membawa semangat baru dalam pembelajaran. Setelah seluruh rangkaian acara selesai, upacara ditutup dengan penuh kehangatan. Siswa dan guru saling bersalaman sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih atas jasa guru.